PERENCANAAN TEMPAT PEMROSESAN AKHIR SAMPAH DENGAN SISTEM SANITARY LANDFILL METODE CANYON DI KABUPATEN BONDOWOSO

Authors

  • Atikah Margi Utami Progam Studi Teknik Lingkungan, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur
  • Firra Rosariawari Progam Studi Teknik Lingkungan, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.33005/envirous.v3i1.75

Keywords:

Perencanaan, Sampah, Sanitary Landfill, TPA, Bondowoso

Abstract

Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Paguan yang beroperasi sejak tahun 1993 masih menerapkan sistem open dumping dan memerlukan lahan tambahan karena sudah tidak mampu menampung kapasitas sampah yang semakin meningkat seiring berjalannya waktu. Tujuan dari studi ini yaitu merencanakan TPA dengan sistem Sanitary landfill sesuai peraturan yang ada di Indonesia. Perencanaan ini meliputi perencanaan zona pembuangan, pepipaan gas, perpipaan lindi dan fasilitas penunjang lainnya yang dilengkapi dengan gambar desain dan BOQ & RAB. Perencanaan TPA Sanitary landfill ini memiliki luas sekitar 4 hektar yang terdiri dari 2 zona penimbunan dengan luas 0,79 Ha dan 0,68 Ha. Metode penimbunan sampah menggunakan metode canyon. Sesuai perhitungan, masa umur pakai TPA ini hanya sekitar 4,6 tahun dimulai tahun 2020 sampai 2024. Biaya yang dibutuhkan untuk membangun TPA Kabupaten Bondowoso ini sebesar Rp.24.929.391.437 (Dua puluh empat milyar sembilan ratus dua puluh sembilan juta tiga ratus sembilan puluh satu empat ratus tiga puluh tujuh rupiah).

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-08-26

How to Cite

Utami, A. M., & Rosariawari, F. (2022). PERENCANAAN TEMPAT PEMROSESAN AKHIR SAMPAH DENGAN SISTEM SANITARY LANDFILL METODE CANYON DI KABUPATEN BONDOWOSO. Envirous, 3(1), 115–121. https://doi.org/10.33005/envirous.v3i1.75

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>